Kuota zona IM3, merupakan jenis kuota yang sampai saat ini masih ditawarkan oleh pihak layanan seluler Indosat Ooredoo Hutchison kepada para pelanggannya. Lalu, apa itu kuota zona IM3 dan bagaimana cara menggunakan kuota zona IM3 tersebut?
Untuk lebih jelasnya, perlu diketahui terlebih dahulu apa itu kuota zona IM3. Berikut akan dijelaskan tentang pengertian serta cara untuk menggunakan kuota zona IM3.
Apa Itu Kuota Zona IM3?
Sebelum mengetahui bagaimana cara menggunakan kuota zona IM3, ada baiknya untuk memahami apa yang dimaksud dengan jenis kuota tersebut. Kuota zona IM3, sebenarnya memiliki bentuk yang sama dengan jenis kuota IM3 lainnya.
Bedanya, kuota zona IM3 berarti hanya dapat dipakai dalam wilayah atau area tertentu, sesuai dengan dimana domisili penggunanya tinggal. Namun, titik zona/wilayah/area yang dapat memakai kuota zona IM3 ini, juga sudah ditentukan oleh pihak operator IM3.
Cara Menggunakan Kuota Zona IM3
Pada dasarnya, cara untuk menggunakan kuota zona IM3 sama saja, seperti ketika memakai kuota lokal IM3 lainnya. Sehingga dapat disimpulkan, jika pelanggan bisa langsung menggunakan kuota ini, sejak paket kuota zona diaktifkan.
Yang hanya perlu pelanggan tahu, adalah wilayah mana saja yang mendukung kuota zona IM3 ini. Hal tersebut, akan sangat berguna karena kuota zona IM3 hanya bisa digunakan pada wilayah tertentu.
Misalkan saja ketika seseorang mengaktifkan paket kuota zona di wilayah Jember. Maka, kuota zona ini tidak bisa digunakan untuk wilayah Surabaya, karena Surabaya tidak masuk ke dalam daftar zona yang ditentukan provider IM3.
Cara Membeli Kuota
Apabila pembaca tertarik dengan kuota zona IM3, berikut juga akan disajikan mengenai cara membeli kuota jenis ini. Ada dua cara yang bisa dilakukan pelanggan dalam membeli kuota zona IM3 yaitu melalui dial pad dan melalui aplikasi myIM3. Berikut Penjelasanya:
1. Lewat Aplikasi
Cara untuk membeli paket kuota zona via aplikasi myIM3 merupakan salah satu cara yang memiliki banyak peminat. Selain mudah, pembeliannya pun juga terkesan lebih cepat. Berikut adalah langkah-langkahnya!
- Buka aplikasi myIM3, dan lakukan login menggunakan nomor ponsel IM3 yang aktif.
- Setelah berhasil verifikasi, masuk kembali ke aplikasi dan buka menu paket internet.
- Pilihlah jenis paket internet yang diinginkan, lalu klik opsi ‘beli’.
- Lakukan verifikasi dan pilih juga metode pembayaran yang dikehendaki.
- Selesai.
2. Via Dial Pad
Untuk membeli paket kuota zona melalui dial pad, pelanggan bisa melakukan langkah-langkah di bawah ini. Jangan sampai terlewat satu pun, agar paket yang dibeli tidak salah!
- Ketikkan *123# pada dial pad atau papan nomor ponsel.
- Lalu, pilih nomor yang menunjukkan opsi ‘Paket Internet’. Pada menu tersebut, pelanggan akan menemukan berbagai jenis paket salah satunya yang bernama ‘Zona Kuota Plus’.
- Pilih paket tersebut dengan cara yang sama, seperti sebelumnya.
- Tunggu beberapa saat hingga paket terkonfirmasi.
Cara Cek Kuota
Setelah membeli paket kuota zona, tentunya dibutuhkan cara untuk mengecek kuota tersebut. Seperti ketika membeli, untuk mengecek penggunaan kuota zona IM3 ini juga bisa dilakukan melalui dua cara, diantaranya:
1. Cek Kuota Lewat Aplikasi
Untuk mengecek kuota melalui aplikasi, caranya sangat mudah. Cukup buka aplikasi myIM3 lalu geser menu beranda ke atas.
Pada menu beranda tersebut, pengguna akan menemukan informasi terkait seberapa banyak paket kuota yang tersisa, hingga kapan masa aktif paket tersebut berakhir.
2. Cek Kuota Lewat Dial Pad
Jika ingin melakukan pengecekan via dial pad, cukup buka dial pad dan tekan *123*22*4# lalu pilih menu cek kuota dan tunggu beberapa saat. Sistem biasanya akan mengirim pesan via SMS berisi status paket kuota zona yang sedang dipakai.
Itulah penjelasan mengenai pengertian, cara menggunakan kuota zona IM3, serta cara penggunaanya. Setelah mengetahuinya, pengguna bisa mencoba untuk melakukannya sendiri.