Contoh Surat Rekomendasi Ijin Praktik untuk Dokter

Sahabat Brankas Arsip yang berbahagia. Pada kesempatan ini admin akan menambah koleksi surat rekomendasi yang ada di blog ini. Contoh surat yang akan dibagikan adalah surat rekomendasi ijin praktik di klinik.

Apakah surat resmi atau bukan?

Surat yang akan admin bagikan di bawah ini merupakan salah satu contoh surat resmi. Semua ciri-ciri surat resmi bisa Anda dapati di dalamnya, seperti kepala surat, nomor surat, bahasa resmi dan baku, stempel, dan lain-lain.
contoh surat rekomendasi ijin praktik untuk dokter gigi di klinik
via Pixabay

Siapa yang mengeluarkan?


Surat rekomendasi ini diterbitkan oleh Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Kota Madiun – Jawa Timur, dan diberikan kepada pemohon – seorang dokter gigi baru yang berdomisili di wilayah sekitar kota Madiun – yang ingin diberi kesempatan bisa praktek di sebuah klinik di daerah tersebut.

Bagaimana cara mendapatkannya?

Untuk bisa mendapatkan surat rekomendasi tersebut perlu ada surat permohonan tertulis dari pemohon, yang isinya adalah memohon kepada PDGI Cabang Madiun untuk memberikan rekomendasi kepadanya supaya diberikan surat ijin praktek (SIP) di Klinik LimaDua. Pada saat mengajukan permohonan, pemohon harus melampirkan beberapa dokumen, di antarnya:
Seperti apa contoh surat rekomendasi tersebut? Berikut ini admin sajikan gambarnya:
surat rekomendasi ijin praktik di klinik untuk dokter gigi
Surat Rekomendasi
Dan ini adalah salinan tulisannya, supaya memudahkan Anda yang ingin membuat surat yang semisal dengannya.

KOP SURAT
—–

SURAT REKOMENDASI
Nomor: 100/REK/PDGI-MDN/V/2017

Persatuan Dokter Gigi Indonesia Cabang Madiun, setelah mempelajari dan mempertimbangkan permohonan rekomendasi untuk mendapatkan Surat Ijin Praktek (SIP), dengan persyaratan-persyaratan yang telah terpenuhi, maka memberikan rekomendasi pada sejawat:

Nama : drg. Arina Shafawi
Nomor KTA : Masih Dalam Proses
Alamat : Dsn. Gumbiri Rt03/05 Madurasa Takeran Magetan
Pekerjaan : Dokter Gigi

Untuk mendapatkan Surat Ijin Praktek (SIP) yang ke 1 (Satu) di Praktek Klinik LimaDua Jl. Mukidi No. 99 Madiun pada:

Hari : Selasa – Jumat
Jam : 14.00 – 17.00

Demikian surat rekomendasi ini diberikan agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Madiun, 30 Mei 2017
PERSATUAN DOKTER GIGI INDONESIA
CABANG MADIUN

Ketua                    Sekretaris

drg. Farid Amirudin      drg. Agus Budi Prasetyo
1507 023253  1507 007516
Demikian contoh dan format penulisan surat rekomendasi ijin praktek di klinik. Semoga contoh surat tersebut bisa bermanfaat bagi Anda yang membutuhkannya. Kurang lebihnya mohon maaf, dan terima kasih atas kunjunganya. Salam sukses dari Brankas Arsip.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *