cara membuat suara google di capcut

Ini Cara Membuat Suara Google di Capcut dengan Mudah

Posted on

Audio suara Google Translate merupakan suatu hal yang menarik untuk dicoba oleh para Content Creator setidaknya sekali saja, terutama bagi para pengguna Capcut. Ini cara membuat suara Google di Capcut yang dapat dicoba dengan mudah.

Capcut merupakan sebuah aplikasi editor yang populer serta dapat diandalkan content creator untuk membuat atau mengedit video yang akan diunggah. Lengkapnya fitur dan tools serta template yang melimpah membuat content creator sangat menyukai aplikasi ini.

Cara Umum Membuat Efek Suara Google

Ada dua cara yang dapat dilakukan para content creator untuk membuat audio dengan efek suara Google Translate di Capcut. Ini adalah tingkat pertama cara membuat suara Google di Capcut yang umumnya dilakukan para kreator.

1. Buka Aplikasi Capcut dan Buat New Project

Ini dapat dilakukan jika kreator sudah memiliki aplikasi Capcut sebagai alat utama membuat dan mengedit video. Setelah membuka aplikasi, kreator dapat langsung membuat proyek baru dengan mengklik tombol yang tertera di tengah layar utama Capcut.

2. Unggah Video sebagai Bahan Edit

Setelah membuat video mentahan di alat merekam video di ponsel, kreator dapat mengunggah video tersebut sebagai bahan. Di Capcut bahkan dapat menggunakan kumpulan foto yang nantinya digabung menjadi satu video dengan nilai estetika yang bagus.

3. Rekam Suara

Setelah video terunggah, kreator dapat langsung membuat rekaman suara dengan menambahkan voice over menggunakan tools yang ada. Klik ikon yang menunjukkan gambar mikrofon untuk menambah audio yang akan diubah nantinya ke efek suara Google Translate.

4. Tambahkan Voice Effect

Setelah membuat suara dengan menggunakan alat yang memang disediakan oleh Capcut, kini giliran menambahkan efek suara pada voice record tersebut. Cari dan pilih efek suara Google Translate yang tersedia pada kolom voice effect di Capcut.

5. Konfirmasi dengan Klik Tanda Ceklis

Setelah perekaman suara serta penambahan efek suara Google Translate selesai dilakukan sesuai dengan cara yang dijelaskan, konfirmasi suara dengan mengklik tanda ceklis. Sekarang, kreator dapat membuat video yang diinginkan dengan audio efek suara Google Translate.

Alternatif Lain untuk Membuat Efek Suara Google Translate

Selain melakukan record secara langsung dengan memanfaatkan tools yang tersedia di Capcut, ada pula alternatif lain. Ini adalah cara membuat suara Google dengan alat bernama sound of text yang kemudian dapat diedit menggunakan Capcut.

1. Buka Situs Sound of Text

Hal yang pertama dilakukan adalah dengan mengunjungi situs yang bernama Sound of Text di browser atau hasil dari pencarian web. Ini adalah sebuah situs yang dibuat khusus guna menambahkan beragam efek suara bagi para kreator.

2. Pilih Bahasa

Ini adalah alat yang menentukan hasil efek suara yang digunakan apakah akan menggunakan aksen berbahasa Indonesia, Inggris, atau bahasa-bahasa dunia lainnya. Biasanya, konten kreator berbahasa Indonesia akan menggunakan efek suara Google Translate berbahasa Indonesia.

3. Masukkan Teks yang Akan Dibuat Suara Google

Di layar utama terdapat kolom tempat kreator memasukkan teks yang akan diberikan efek suara Google sesuai dengan kalimat. Jika kalimat sudah selesai, kreator dapat langsung melakukan submit dan menunggu proses pembuatan efek suara Google.

4. Buat Video

Jika efek suara Google sudah jadi dan sesuai dengan teks yang sudah dituliskan, itu artinya audio sudah dapat digunakan. Edit video menggunakan Capcut dengan memasukkan audio yang telah diunduh melalui situs web Sound of Text.

Itulah kedua cara membuat suara Google di Capcut baik umum maupun menggunakan alternatif lain yakni melalui situs web. Semua sudah dijelaskan secara lengkap dan rinci agar kreator dapat dengan mudah menerapkan cara-cara tersebut.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *