Kabel charger merupakan salah satu komponen penting yang harus dimiliki. Namun terkadang akan cepat rusak. Lantas kenapa kabel charger cepat rusak?
Penyebab utama charger HP cepat rusak biasanya berasal dari kebiasaan buruk saat menggunakannya. Salah satu kebiasaan yang sering dilakukan adalah menggulung kabel charger secara sembarangan.
Hal ini dapat merusak komponen serat tembaga yang terdapat di dalam kabel, sehingga memperpendek umur charger. Setelah charger rusak, Anda mungkin harus membeli charger baru, yang biasanya harganya cukup tinggi jika ingin mendapatkan yang asli.
Untuk lebih jelasnya, dalam uraian ini akan diberikan beberapa alasan kenapa kabel charger dapat cepat rusak. Berikut diantaranya:
1. Kabel Charger Sering Ditarik
Pernahkah kamu merasa terburu-buru ketika baterai ponsel masih diisi? Seringkali, dalam situasi tersebut, kita mencabut charger secara sembarangan. Hal ini biasanya menyebabkan kabel terlepas dari stop kontak, sehingga charger pun terlepas secara mendadak.
Jika kebiasaan ini dilakukan secara terus-menerus, tidak heran jika charger ponsel yang asli pun cepat mengalami kerusakan. Untuk mencabut charger ponsel dengan benar dan aman, sebaiknya tarik kepala charger langsung dari stop kontak. Selain itu, penting untuk melakukannya secara perlahan, bukan secara kasar.
Dengan cara ini, kondisi charger akan tetap terjaga. Jika kita hanya menarik kabelnya, komponen dan serat di dalam kabel bisa mengalami kerusakan, yang akhirnya membuat charger tidak berfungsi dengan baik.
2. Membeli Charger KW atau Imitasi
Penyebab cepat rusaknya charger HP sering kali berkaitan dengan kebiasaan memilih produk yang tidak asli. Yang dimaksud dengan produk asli di sini bukan hanya charger dari pabrikan merek HP itu sendiri, tetapi juga charger dari merek pihak ketiga yang memiliki sertifikasi keamanan dan kualitas yang baik.
Walaupun charger dari pabrikan biasanya dibanderol dengan harga yang lebih tinggi, sebaiknya hindari membeli produk imitasi atau yang biasa dikenal dengan sebutan KW. Meskipun bentuknya mungkin mirip, kualitas charger KW sangat berbeda dan tidak selalu kompatibel dengan perangkat HP Anda.
3. Main HP Sambil Dicas
Saking asiknya bermain game, sering kali kita lupa untuk mengisi daya baterai ponsel hingga benar-benar habis. Bukannya menghentikan permainan untuk menunggu ponsel terisi, kita malah terus bermain.
Kebiasaan ini menjadi salah satu penyebab kerusakan pada charger, namun sayangnya, banyak orang yang menganggapnya sepele dan biasa saja. Jika Anda ragu, cobalah bermain game sambil mengecas ponsel.
Ketika Anda menyentuh bagian kepala charger, Anda akan merasakan panas yang cukup tinggi. Panas tersebut berpotensi merusak komponen di dalam charger. Selain itu, kebiasaan ini juga dapat menyebabkan baterai ponsel cepat drop.
4. Sumber Listrik Sembarangan
Ketika baterai ponsel mulai menunjukkan tanda-tanda lemah, tindakan umum yang dilakukan adalah mencari sumber listrik atau stop kontak untuk mengisi daya. Sayangnya, banyak orang sering kali mengabaikan keadaan stop kontak dan kualitas aliran listrik yang ada.
Prinsip “yang penting ada listrik” sebaiknya dihindari, karena ini bisa menjadi salah satu faktor yang menyebabkan pengisian daya ponsel menjadi tidak optimal. Listrik yang tidak stabil dapat membuat charger bekerja lebih keras, yang berpotensi menyebabkan peningkatan suhu, terutama di bagian kepala charger.
5. Salah Cara Menggulung Kabel
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kesalahan dalam menggulung kabel charger dapat menjadi faktor utama yang membuat charger ponsel cepat rusak. Hal ini penting untuk diperhatikan karena serat dalam kabel charger dapat mengalami kerusakan.
Perlu diingat bahwa teknik menggulung kabel charger berbeda dengan menggulung tali raffia. Untuk memperpanjang umur charger, terutama pada bagian kabelnya, sebaiknya gulung kabel secara perlahan dan ikuti lekukan yang sudah terbentuk.
Itulah uraian terkait dengan beberapa alasan kenapa kabel charger cepat rusak. Sehingga bisa melakukan beberapa kebiasaan yang baik agar kabel tetap awet.