Aplikasi untuk screenshot panjang saat ini sudah tersedia bagi pengguna PC atau Laptop. Bila pada perangkat Handphone terdapat fitur screenshot dengan berbagai bentuk, di PC atau laptop hal tersebut tidak ditemukan sehingga perlu menggunakan aplikasi tambahan.
Walau terdapat fitur Print Screen pada keyboard, tangkapan layar yang bisa dilakukan hanya 1 tampilan saja. Maka dari itu perlu aplikasi khusus untuk bisa menangkap layar panjang. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi yang bisa digunakan. Yuk, simak ulasannya!
1. ShareX
Aplikasi untuk screenshot panjang pertama di Laptop atau PC yaitu ShareX. Bersifat open source, aplikasi ini dapat digunakan secara bebas tanpa membayar. Selain mampu melakukan screenshot, ShareX juga memiliki fitur lain yang menarik.
Aplikasi ini mampu untuk membantu pengguna membuat sebuah gambar GIF dan juga merekam layar. Bagi para gamers, ShareX merupakan aplikasi yang dapat mendukung kegiatan live streaming sehingga menjadi aplikasi terpopuler bagi komunitas game.
2. Extension Google
Sebagai penyedia layanan mesin pencari dan penyedia berbagai aplikasi untuk mobile, Google juga memiliki beberapa extension yang bisa dimanfaatkan untuk menangkap layar panjang. Berikut beberapa extension yang bisa digunakan untuk screenshot panjang:
- Nimbus Screenshot & Screen Video Recorder
- Scrn.li
- FireShot
3. Screenshot Captor
Selanjutnya, terdapat Screenshot Captor sebagai rekomendasi ketiga untuk menangkap halaman panjang. Pengguna dapat mengatur halaman mana saja yang ingin ditangkap sesuai dengan kebutuhan. Berbagai tools dan fitur dimiliki aplikasi ini cukup lengkap dan mudah digunakan.
Dengan menggunakan Screen Captor, pengguna bisa melakukan editing hasil tangkapan layar seperti menambahkan frame, membuat efek bayangan buram, dan lain sebagainya. Tidak perlu khawatir perangkat menjadi berat karena aplikasi ini hanya 8MB.
4. PicPick
Memiliki tampilan seperti Microsoft Word, PicPick hadir untuk membantu para pengguna laptop ataupun PC melakukan screenshot panjang dengan cara yang mudah. Berbagai model penangkapan layar bisa dilakukan pada aplikasi ini sehingga praktis dan tidak membuat ribet.
Selain tangkapan panjang, PicPick menyediakan fitur untuk melakukan tangkapan layar penuh, jendela aktif, kontrol jendela, dan lain sebagainya. Tidak hanya itu, pengguna juga bisa melakukan pengeditan seperti memberikan efek grafik pada hasil tangkapan yang telah dilakukan.
5. Firefox Quantum
Selain memiliki browser ternama, Mozilla ternyata juga memiliki aplikasi untuk melakukan screenshot panjang bernama Firefox Quantum. Aplikasi bisa menangkap berbagai tampilan layar perangkat, termasuk ketika sedang berada di sebuah website.
Berbeda dengan Google, penggunaan aplikasi Firefox Quantum tidak perlu menggunakan ekstensi tambahan. Untuk penggunaannya, pemilik perangkat hanya perlu menekan garis tiga, lalu tangkap panjang layar sesuai dengan kebutuhan. Nantinya juga akan muncul beberapa fitur pendukung lainnya.
6. Tweakshot
Rekomendasi keenam ada Tweakshot yang dapat membantu penggunanya untuk melakukan penangkapan layar secara panjang. Aplikasi ini dapat melakukan penangkapan layar dengan cepat dan juga melakukan pengeditan gambar. Tweak Shot memiliki berbagai tools yang mendukung agar screenshot yang dihasilkan bagus.
Sama seperti beberapa aplikasi tangkap layar lainnya, Tweak Shot juga bisa melakukan perekaman layar agar bisa menghasilkan video aktivitas pada layar komputer. Untuk menggunakan Tweaks Hot, pengguna perlu membayar US$ 20 untuk mendapatkan lisensinya.
7. iFun Screenshot
Jika mencari aplikasi screenshot yang sederhana dan mudah digunakan, iFun Screenshot menjadi salah satunya. Aplikasi ini mampu melakukan penangkapan layar yang dikehendaki oleh para pengguna, yang kemudian dapat disalin ke dalam Microsoft Word.
Penggunaan iFun Screenshot tidak hanya terbatas pada penangkapan layar saja, tetapi dapat juga dilakukan pengeditan terhadap hasil tangkapan, mulai dari pengaturan garis hingga pembubuhan teks. Aplikasi ini mendukung penggunaan di berbagai perangkat Windows.
Itulah 7 rekomendasi aplikasi untuk screenshot panjang pada Laptop ataupun PC. Terkadang, ketika sedang melakukan aktivitas layar terdapat hal-hal penting yang perlu ditangkap dan disimpan. Dengan adanya aplikasi-aplikasi tersebut, screenshot dapat dilakukan dengan mudah.