Bagi pengguna provider XL, sekarang jaringan 3G sudah tidak bisa dipakai. Jadi harus upgrade ke 4G jika tidak ingin ganti kartu baru. Cara upgrade kartu XL dari 3G ke 4G sebenarnya mudah dan bisa dilakukan secara mandiri.
Oleh karena itu bagi para pengguna provider XL yang belum upgrade, sebaiknya segera saja lakukan upgrade. Karena kalau tidak, pengguna tidak akan bisa menggunakan jaringan internet dari provider XL.
Lalu bagaimana cara upgrade kartu XL dari 3G ke 4G? Seperti yang sudah disebutkan diatas, pengguna bisa upgrade secara mandiri.
Cara Upgrade Kartu XL dari 3G ke 4G
Ada setidaknya 3 cara yang bisa dilakukan pengguna untuk mengupgrade kartu XL dari yang masih 3G agar bisa menerima sinyal 4G. Bahkan 2 cara bisa dilakukan sendiri. Simak berikut penjelasannya:
1. Menggunakan Kode USSD
Untuk upgrade kartu XL dari 3G ke 4G, pengguna bisa gunakan kode USSD. Namun disini perlu diketahui bahwa pengguna memerlukan kartu baru.
Namun tenang saja karena pada kartu baru tersebut nantinya nomornya akan tetap bisa sama dengan nomor di kartu yang lama. Berikut rincian langkahnya:
- Pastikan sudah memiliki / membeli kartu XL baru yang sudah 4G.
- Pada hp di posisi dial call tekan *123*46#. Disini masih menggunakan kartu XL yang lama.
- Akan tertampil daftar menu, dari daftar menu itu pilih opsi 1 yang bertuliskan Lanjut.
- Selanjutnya akan tertampil pesan yang meminta pengguna untuk melepas kartu yang lama dari hp.
- Pasang kartu baru yang sudah disiapkan tadi lalu lakukan cara yang sama yakni dengan memasukkan kode USSD *123*46# lalu tekan call, panggil atau ikon telepon.
- Dari menu yang tertampil, pilih menu nomor 2 yaitu Konfirmasi Setelah Ganti.
- Jika jaringan 4G sudah aktif, restart hp dan kartu XL kini sudah siap untuk digunakan dalam jaringan 4G tanpa adanya pergantian nomor walaupun kartunya sudah beda.
2. Lewat Website Resmi XL
Melalui website resmi XL, pengguna juga bisa mengupgrade kartu Xl yang masih 3G ke 4G. Berikut rincian langkahnya:
- Buka browser (bisa di hp maupun PC / laptop) masuk ke https://prioritasforyou.xl.co.id/apply/simcard-services.
- Pada opsi Pilih Layanan, klik menu Ganti Kartu.
- Lanjutkan dengan memasukkan nomor kartu XL yang akan diupgrade.
- Selanjutnya akan diminta untuk memasukkan data diri antara lain NIK, nomor KK, nama lengkap serta nomor telepon yang nantinya akan dihubungi CS.
- Lanjutkan dengan mengikuti instruksi yang tertampil pada layar sampai selesai.
- Tunggu proses validasi dari pihak XL dan nantinya pengguna akan dapat pemberitahuan untuk bisa mengambil kartu XL 4G baru di XL center terdekat atau bisa juga dikirim ke alamat rumah pengguna.
Cara Cek Upgrade Sudah Berhasil Atau Belum
Nah setelah cara upgrade kartu XL dilakukan, ada baiknya untuk mengecek apakah sudah berhasil atau belum. Berikut caranya:
- Posisikan hp pada mode dial dan tekan kode USSD *123*817# lalu tap call, panggil, atau ikon telepon.
- Setelah itu akan tertampil informasi kartu XL yang sekarang digunakan seperti nomor dan informasi status 4G pada kartu tersebut. Jika sudah ada informasi dukungan area 4G itu berarti proses upgrade XL dari 3G menjadi 4G sudah sukses dilakukan.
Nah itulah tadi penjelasan tentang bagaimana cara upgrade kartu XL yang masih 3G menjadi 4G agar bisa menerima teknologi sinyal yang lebih baru tersebut. Jadi pengguna bisa ikuti langkah-langkah yang sudah dirincikan diatas.